Selasa, 27 Desember 2016

Apa Arti Kemah Bagimu?

Meme karya Amir Dinilah X Multimedia

Apa arti kemah bagimu? Hmm... Kalau melihat "meme" karya Amir Dinilah dari kelas X Multimedia, mungkin bisa jadi ini ungkapan terjujur dari seorang peserta didik. Kemah adalah ekskul dari pagi sampai malam, selama emat hari tiga malam lagi, hehehe... Itu tulisan yang saya kutip dari karyanya. Bagaimana kalau menurut saya sebagai seorang guru?
Perkemahan pertama saya ketika menjadi pengajar di tahun 2015



Bagi seorang pengajar... Kemah adalah... Piknik! Hehehe... Tentu saja ini disetujui beberapa peserta didik yang ikut dalam perkemahan juga, tentunya. Bosen dengan suasana keseharian di tempat yang sama, maka pegunungan dan air terjun adalah suasana yang baru. Itu salah satu dari sekian banyak keseruan berkemah. Apa lagi ya? Lebih mengenal dengan yang lain, yang biasanya hanya ketemu di sekolah, nah ini nyaris selama 24 jam bertemu... Bisa sesama guru, atau staf, dan juga murid baru tentunya. Soal nilai dan pelajaran tentunya dilupakan sejenak. Tapi kalau bisa setiap tahun ganti tempat berkemah biar dapat suasana baru siy...

Kalau ikut berkemah dari hari pertama sampai terakhir, bisa ikut serta atau menyaksikan, atau membina beberapa acaranya.  Tapi ya itu mungkin capeknya lumayan lebih terasa. Dibanding ikut tidak secara penuh, apalagi membawa kendaraan motor sendiri pas naik gunungnya. Beda dengan jalan kaki tentunya... Tapi keduanya harus dicobalah... 

Yang paling seru selain kegiatan lomba, hiking, adalah malam puncak yaitu acara api unggun. Gak kalah seru dengan acara penganugerahan award kayak di kota besar oleh organisasi populer. Seru-seruan anak ekskul dan guru saja yang mau tampil, ajang unjuk gigi, performance di panggung arena... Emang serunya siy memang bikin award-awardan saja ya di tiap kategori yang dimunculkan oleh setiap ekskul, dibuat oleh setiap pembinanya...  Dengan beberapa lampu tembak untuk memeriahkan acara sekaligus supaya pencahayaan untuk dokumentasi tambah keren. Ya, tapi harus nyiapin hadiahnya siy hehehe... Ya, hanya imajinasi sesaat pas lagi ngetik saja xixixi...

Peserta kemah SMK Teladan Kertasemaya di Buper Leles, Majalengka 2016
Yah, pokoknya seru kalau ikut kemah... Yang tidak pernah sekali pun ikut? RUGI besarrr!... Capek memang, tapi keseruannya sebanding, untuk Desember tahun 2017 seharusnya 99% anak kelas X SMK Teladan harus ikut ya... Semangart!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar